Home » » TIPS : 9 Tips Persiapan Trekking

TIPS : 9 Tips Persiapan Trekking

Trekking dapat sangat bervariasi dalam hal jarak harian, pendakian, penurunan dan ketinggian, dan itu semua memerlukan persiapan khusus untuk memastikan Anda mendapatkan perjalanan trekking yang maksimal. 9 Tips ini didalamnya berisikan informasi serta nasihat memilih peralatan trekking yang baik, kecukupan nutrisi, mencegah dehidrasi dan pelatihan trekking spesifik yang akan membantu Anda mempersiapkan dengan benar sehingga diharapkan tidak meninggalkan kaki yang lepuh dan sakit di hari pertama Anda trekking.
Walaupun rencana perjalanan trekking Anda baru 12 bulan lagi, tidak pernah terlalu dini untuk memulai program pengkondisian perjalanan Anda. Gunakan waktu yang ada untuk membangun kekuatan dan kebugaran secara bertahap, memberikan waktu tubuh Anda untuk beradaptasi dengan tuntutan yang nanti anda bebankan lebih berat dari situasi normal. Dengan cara itu Anda dapat menikmati pelatihan perjalanan Anda dan menghindari risiko cedera karna persiapan yang terburu-buru.
Pilih alas kaki yang tepat untuk perjalanan Anda
 
Kualitas yang baik dan alas kaki yang tepat untuk perjalanan dan pelatihan perjalanan Anda merupakan faktor yang penting. Sepatu hiking yang memiliki fungsi pelindung pada pergelangan kaki adalah hal yang terpenting tetapi jangan memilih manset pergelangan kaki yang terlalu tinggi karena mereka dapat cidera di dasar betis Anda. Carilah  manset pergelangan kaki yang melebar ke belakang. Pastikan sepatu trekking Anda dapat menyelumbungi kaki secara keseluruhan untuk mencegah lecet pada kaki anda selama perjalanan trekking. Ketika membeli sepatu trekking disarankan di sore hari ketika kaki Anda sedikit memuai sehingga Anda mendapatkan ukuran yang benar, pakailah sepatu ini pada saat latihan sehingga kaki terbiasa dengan sepatu baru itu. Bila waktu perjalanan sudah dekat jangan beli sepatu yang baru tetap pakai yang lama, karna sepatu yang baru cenderung masih kaku dan dapat membuat kaki anda cidera.
 
Jangan lupa kaos kaki
 
Kaos kaki juga hal terpenting setelah alas kaki. Alas kaki yang benar namun pemilihan kaos kaki yang salah akan merusak perjalanan trekking Anda, cobalah sepatu dengan kaos kaki yang sama yang akan niat pakai dalam perjalanan trekking Anda. Carilah bahan kaos kaki yang mudah menyerap keringat seperti katun atau wool atau Anda bisa mempertimbangkan untuk memilih bahan kaos kaki yang selain mneyerap keringat juga tahan air seperti bahan GoreTex. Tanyakan hal ini ke toko tempat anda membeli. 
 
Latih kekuatan kaki dengan gym
 
Kekuatan kaki akan menjadi kunci untuk perjalanan Anda, jadi selain melatih dengan latihan berjalan coba ditambah latihan gym dengan metode leg presses dan weighted squats atau metode lunges and bodyweight squats. Mintalah metode tersebut ke trainer gym anda dan jangan ragu agar meminta pendampingan pada saat latihan.
 
Latihanlah dengan berjalan
Berjalan adalah dasar dari program pelatihan Anda dan penting untuk berlatih berjalan sesuai dengan jarak perjalanan trekking anda setahap demi setahap. Hari pertama akan melelahkan tapi seiring dengan meningkatnya kebugaran tubuh lakukanlah secara rutin hingga perlaha-lahan menyamai jarak yang sama dengan perjalanan trekking Anda. 
 
Melatih berjalan di medan yang sama
 
Pelatihan berjalan sangat penting tetapi juga penting untuk mencoba dan meniru kondisi yang Anda akan alami sedekat yang Anda bisa. Cobalah berlatih di medan mirip dengan lokasi trekking yang Anda akan tuju. Misalnya, untuk perjalanan yang ada mendakinya, coba libatkan latihan yang melibatkan pendakian seperti naik tangga atau berjalan di pendakian jalan dengan sudut tertentu. Juga, latihlah menggunakan sepatu dan pakaian yang sama untuk adaptasi kenyamanan dan juga bawalah ransel/backpack berikut dengan isinya, ini akan berpengaruh banyak pada hal kecepatan berjalan di atas tanah.
 
Berlatih menggunakan Backpack
 
Kemungkinan bahwa Anda akan membawa barang-barang seperti makanan, minuman, pakaian cadangan, dan lain-lain, membuat pemilihan backpack/ransel menjadi faktor penting. Carilah model dengan tali dada dan pinggang yang dapat disesuaikan dan carilah model tali yang dapat menahan beban backpack agar tidak bergeser. Ada jenis backpack yang memiliki kantung air, namun ingat kapasitasnya sangat terbatas jadi gunakan dengan bijak. Selalu gunakan backpack/ransel Anda dengan muatan penuh sebagai bagian dari latihan sehingga terbiasa dengan berat dan posisi backpack dengan tubuh Anda.
 
Gunakan tongkat berjalan
 
Tongkat berjalan dapat sangat membantu dalam perjalanan trekking Anda. Ringan dan ringkas, mereka dapat meringankan beban pada lutut dan paha pada saat melakukan turunan dan memberikan 'dua kaki ekstra' di tanjakan yang curam. Mereka juga dapat digunakan untuk menbuka vegetasi dan memiliki banyak kegunaan di tempat perkemahan. Suatu hal yang harus dicoba.
 
Penuhi tenaga anda
 
Sama dengan minum, kebutuhan energi akan meningkat selama Anda trekking. Makanlah dengan porsi yang kecil namun sering dan siapkan makanan ringan (snack) seperti buah untuk membantu mempertahankan tingkat energi dan mengembalikan ke titik yang stabil. Selama pelatihan Anda, disarankan untuk memakan makanan ringan selama berjalan , sehingga nanti perut Anda terbiasa pada saat trekking dan tidak setiap orang biasa melakukan kegiatan makan sambil jalan ini.
 
Persiapan matang
 
Persiapkan segala hal dengan matang sebelum Anda berangkat, ini akan mempermudah perjalanan Anda. Anda akan menghabiskan banyak waktu, tenaga (dan mungkin uang juga!) untuk sampai ke lokasi trekking, sehingga masuk akal agar untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari perjalanan Anda dengan menjaga kondisi tubuh agar tetap bugar dan memilih peralatan trekking yang cocok. Dengan mengikuti tips di atas, tidak hanya akan Anda akan sangat siap untuk kemungkinan perjalanan sekali dalam seumur hidup tetapi Anda akan mendapatkan begitu lebih banyak dari pengalaman trekking.

0 komentar:

Posting Komentar